Aksi Peduli Pendidikan Tanoto Foundation Di Lubuk Gaung

Status
Not open for further replies.

Putri Viona

New Member
Tanoto Foundation, yayasan yang didirikan oleh Tinah Tanoto dan Sukanto Tanoto selaku pemilik RGE dan Tinah Tanoto pada tahun 1981 ini terus menjalankan visinya dengan membuat program-program inovatif dalam upaya mengembangkan dan meningkatkan kualitas masyarakat. Salah satunya ialah dengan melalui pendidikan. Banyak program yang dilakukan oleh yayasan Tanoto Foundation dalam bidang pendidikan seperti pemberian beasiswa kepada siswa di lingkungan sekitar melalui Regional Champion Scholarship dan juga kepada para siswa di seluruh Indonesia dengan program National Champion Scholarship.

Memegang teguh visi untuk menjadikan pusat unggulan dalam penanggulangan kemiskinan melalui pendidikan, pemberdayaan, dan peningkatan kualitas hidup, Tanoto Foundation bekerja sama dengan masyarakat dan mitra mereka untuk mencari solusi terhadap akar permasalahan kemiskinan dengan cara mengembangkan dan menerapkan program-program inovatif. Melalui kegiatannya, Tanoto Foundation memiliki dua tujuan yaitu meningkatkan akses terhadap pendidikan dan meningkatkan mutu pendidikan. Dalam meningkatkan akses, Sukanto Tanoto melalui Tanoto Foundation telah memberikan beasiswa kepada 6.600 lebih siswa dan mahasiswa di seluruh Indonesia. Dalam meningkatkan mutu pendidikan, yayasan Tanoto Foundation membuat program Pelita Harapan.

Dalam menjalankan program tersebut, yayasan ini telah menjalin kerja sama dengan berbagai lembaga sekolah yakni 466 sekolah yang tersebar di Provinsi Riau, Jambi, Sumatera Utara dan DKI Jakarta. Program Pelita Harapan atau Peningkatan Kualitas Pendidikan merupakan salah satu kegiatan program yang mengembangkan pelatihan untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas guru dalam kegiatan belajar mengajar di kelas. Selain itu dalam program ini, Tanoto Foundation juga turut memperbaiki fasilitas dan sarana fisik sekolah seperti renovasi gedung, perbaikan ruangan kelas, dan pengadaan toilet dan fasilitas air bersih.

Untuk mendukung program ini, Tanoto Foundation bekerja sama dengan salah satu mitra perusahaannya yaitu PT Sari Dumai Sejati (SDS) APICAL Group. Salah satu sekolah yang dikunjungi oleh Yayasan Tanoto Foundation adalah Madrasah Tsanawiyah Nurul Islam Lubuk Gaung. Di sana, Tanoto Foundation bekerja sama dengan mitranya melakukan renovasi ruangan kelas, asrama, toilet, perpustakaan, maupun perlengkapan olahraga. Masih berlokasi di Lubuk Gaung, di Sekolah Dasar Negeri 001 Lubuk Gaung, Tanoto Foundation juga telah melakukan perbaikan mutu pendidikan di sekolah tersebut yaitu berupa perbaikan ruangan kelas, penyediaan fasilitas air bersih berupa pembuatan sumur bor dan water tap. Selain di dua sekolah tersebut, Tanoto Foundation terus menjalankan misinya dalam meningkatkan kualitas pendidikan kepada sekolah-sekolah lain yaitu seperti di SDN 003 Bangsal Aceh, SDN 004 Bangsal Aceh, SDN 006 Bangsal Aceh, dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri Lubuk Gaung. Program-program tersebut dilakukan oleh Tanoto Foundation menjalankan visi dan misinya sebagai bakti perusahaan terhadap perbaikan kualitas dan mutu pendidikan bangsa dan negara.

Profil: Sukanto Tanoto di Bloomberg
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top