Awas, Gigi Rawan Patah Saat Melakukan Olahraga Ini

Status
Not open for further replies.

hidupsehat

New Member
Berolahraga akan mendatangkan berbagai manfaat kesehatan bagi tubuh. Tetapi, jangan lupakan juga ada risiko yang mengintai ketika kamu berolahraga, salah satunya ialah gigi patah.

Pada dasarnya, setiap olahraga bisa mengakibatkan gigi patah jika kamu mengalami jatuh, tabrakan, terbentur permukaan keras, maupun terbentur peralatan olahraga yang kamu gunakan.

Meski demikian, tidak dipungkiri bahwa beberapa jenis olahraga tertentu lebih berpeluang membuat gigimu patah dibanding yang lain. Jenis olahraga dengan tempo cepat disertai kontak fisik memang meningkatkan risiko bertabrakan lebih besar, yang berarti juga membuat gigi lebih rawan patah.

Begitu pula ketika kamu memainkan olahraga yang menggunakan alat, seperti raket, tongkat pemukul, maupun bola keras. Nah, lebih spesifik, olahraga-olahraga berikut memiliki peluang lebih besar untuk merontokkan gigimu:

- Tinju

- Sepakbola

- Bola basket

- Hoki

- Bela diri

Di luar itu, berarti olahraga cenderung aman untuk gigi saya?

Jangan lengah! Faktor pemain atau atlet itu sendiri bisa memunculkan risiko gigi patah saat berolahraga.

Tidak percaya? Berikut adalah fakta medis yang berhubungan dengan gigi patah akibat faktor pemain atau atlet:

- Laki-laki lebih banyak menderita gigi patah akibat memainkan olahraga yang melibatkan kontak fisik. Namun, ketika angka partisipasi laki-laki dan perempuan disejajarkan, ternyata perempuan yang lebih banyak menderita cedera gigi ini.

- Studi juga menunjukkan remaja dan dewasa muda sebagai kelompok usia yang paling sering mengalami gigi patah saat berolahraga. Pemilihan olahraga yang cenderung berisiko menjadi penyebabnya.

- Semakin besar ukuran tubuh, semakin rentan kamu menderita cedera, termasuk gigi patah.

- Anak-anak dalam masa pertumbuhan lebih rentan cedera saat berolahraga.

- Untuk meminimalisir risiko gigi patah saat berolahraga, kamu harus memiliki kondisi otot dan keseimbangan yang prima.

- Orang-orang yang memiliki keterbatasan fisik juga lebih rentan mengalami cedera saat berolahraga.

- Jika kamu tidak berkonsentrasi, kamu juga bisa mengalami cedera, termasuk gigi patah.

Kuncinya, jangan ngoyo ketika berolahraga. Pahami kondisi fisikmu sendiri dan berhentilah sebelum cedera yang menghentikan pergerakanmu.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top