Begini Nih Tips Mengolah Pare Agar Tidak Pahit

Status
Not open for further replies.

harbisindo

New Member
Begini Nih Tips Mengolah Pare Agar Tidak Pahit

Pare dikenal sebagai sayuran berwarna hijau dengan rasa pahit yang cukup tajam. Biasanya sayuran ini menjadi pelengkap untuk menu makanan seperti gado-gado dan siomay atau dijadikan lauk tumisan dengan ikan asin dan sayuran lainnya.

Sayangnya, tidak semua orang memiliki kesan menyenangkan ketika mencicipi pare untuk pertama kali. Rasa pahitnya membuat sayuran ini sulit untuk dikonsumsi dan biasanya hal ini terjadi karena proses pengolahannya yang kurang tepat.

Tahukah kalian bahwa pare itu sebenarnya merupakan salah satu sumber multivitamin dan mineral penting yang dibutuhkan tubuh seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3 hingga vitamin B12. Sayang kan kalau kita enggak bisa makan pare cuma karena enggak tahu cara mengolahnya.

Nah, berikut ini beberapa tips mudah yang bisa kalian ikuti untuk mengolah pare supaya tidak pahit.

Baca : 7 Manfaat Mengkonsumsi Rumput Laut untuk Kesehatan Tubuh

1. Pilih Pare dengan Tepat


Memilih tingkat kematangan pare untuk dikonsumsi jadi salah satu kunci utama agar rasa yang didapat tidak sepahit pare yang lebih tua. Ketika memilih pare, ambil yang berwarna hijau tua dan kulitnya terasa lebih lembut ketika ditekan. Ukuran pare juga menentukan, loh. Pare yang berukuran lebih besar biasanya akan mengeluarkan rasa yang lebih pahit.

2. Kupas Kulit dan Buang Biji Pare

Setelah dicuci bersih, penting untuk mengupas kulit pare untuk mengeliminasi rasa pahit. Kalian juga bisa menyisihkan biji pare yang berada di bagian tengah untuk mengurangi rasa pahit. Selain membuang bijinya, gunakan sendok untuk menghilangkan sedikit bagian yang berwarna putih, tempat biji, agar tidak ada rasa pahit yang menempel.

3. Rendam dengan Garam

Cara ini juga cukup ampuh untuk menghilangkan rasa getir dan pahit yang ada pada pare secara signifikan. Rendam pare yang sudah dipotong lalu remas-remas untuk mengeluarkan rasa pahit, lalu diamkan sekitar 30 menit sebelum dimasak.

4. Peras Pare yang Sudah Direndam

Setelah direndam selama kurang lebih 30 menit, jangan lupa untuk memeras pare agar seluruh sari-sari pahitnya keluar. Kemudian cuci bersih dengan air mengalir dan peras sekali lagi untuk benar-benar membuang sisa getirnya.

 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top