Berbagai Macam Asuransi Yang Perlu Anda Ketahui

Status
Not open for further replies.

Hiesan

New Member
Berbagai macam produk asuransi telah disediakan oleh perusahaan-perusahaan asuransi yang ada. Oleh sebab itu, ada baiknya jika Anda mengetahui dengan pasti produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan Anda sebelum memilih produk asuransi. Selain itu, Anda juga harus memastikan bahwa perusahaan asuransi yang akan Anda pilih merupakan perusahaan yang terpercaya sehingga dapat terhindari dari penipuan asuransi.

Anggota asuransi merupakan pihak tertanggung yang diharuskan membayar iuran atau premi setiap bulan untuk memperoleh jaminan atas resiko kehilangan, kerusakkan, kesehatan, hingga kematian dalam peristiwa-peristiwa yang tidak terduga. Untuk masalah-masalah diatas, perusahaan asuransi menawarkan beberapa keuntungan yang bisa didapatkan tergantung dari jenis asuransi yang Anda pilih. Jenis-jenis asuransi ini dikelompokkan berdasarkan resiko dan fokus asuransi itu sendiri. Berikut merupakan asuransi-asuransi yang paling banyak dipilih secara umum sebagai penjamin masa depan.

Asuransi Kesehatan


Asuransi kesehatan merupakan produk yang menawarkan jaminan terhadap masalah kesehatan yang disebabkan oleh karena suatu penyakit dan dana penanggungan dapat dicairkan untuk membiayai proses perawatan. Penangguhan dana akan diberikan berdasarkan penyebab dari masalah kesehatan yang dialami, contohnya karena cedera, cacat, hingga kecelakaan yang menyebabkan kematian. Biasanya, asuransi kesehatan diberikan kepada para pekerja atau karyawan yang bekerja pada suatu perusahaan.

Baca Juga : Serba-Serbi Asuransi Syariah yang Harus Anda Tahu

Asuransi Jiwa


Produk ini merupakan suatu jenis asuransi yang memberikan tanggungan dalam bentuk keuntungan finansial yang diberikan kepada anggota asuransi atas kematiannya. Penerimaan tanggungan ini ada dua macam tergantung perjanjian yang diberikan oleh perusahaan, dapat diterima setelah pemegang polis meninggal atau sebelum pemegang polis meninggal. Selain dapat diperuntukkan untuk kepentingan pribadi, life insurance ini juga dapat diperuntukkan bagi kepentingan pihak ketiga.

Baca Juga : Beberapa Daftar Asuransi Jiwa di Indonesia yang Terbaik

Asuransi Kendaraan


Vehicle insurance atau asuransi kendaraan berfokus pada penangguhan yang diberikan untuk kasus kerusakan kendaraan orang lain yang disebabkan oleh pemegang polis asuransi, kerusakan kendaraan bermotor, maupun kehilangan kendaraan milik pemegang polis. Terdapat juga pilihan produk Total Loss Only (TLO) yang merupakan jaminan ganti rugi atas kehilangan/kerusakan total pada kendaraan akibat kebakaran, perbuatan jahat, pencurian, tabrakan, benturan atau kecelakaan lalu lintas lainnya.

Baca Juga : Rekomendasi Asuransi Mobil Terbaik di Indonesia

Asuransi Pendidikan


Asuransi Pendidikan atau education insurance kini menjadi suatu perhatian bagi para orang tua yang menyadari pentingnya Pendidikan bagi anak-anaknya. Hal ini dianggap sebagai alternative untuk menjamin kehidupan yang lebih baik, terutama pada pendidikan anak. Biaya premi dari asuransi yang harus dibayarkan kepada perusahaan asuransi akan disesuaikan dengan tingkatan pendidikan yang direncanakan nantinya.

Baca Juga : Asuransi Pendidikan Anak Untuk Menjamin Masa Depan

Asuransi Perjalanan
Asuransi Perjalanan atau travel insurance memberikan perlindungan kepada anggota selama melakukan suatu perjalanan menuju suatu tempat sampai kembali pulang ke tempat asal. Berbagai macam perlindungan akan Anda dapatkan apabila memiliki Asuransi perjalanan, antara lain: perlindungan atas resiko kerusakan dan kehilangan barang bawaan yang dibawa, tanggungan atas biaya pengobatan dan kecelakaan, evakuasi menuju tempat kecelakaan, hingga pemulangan jenazah.

Baca Juga : Tetap Merasa Aman Dengan Asuransi Perjalanan

Asuransi Kepemilikan Rumah dan Properti

Asuransi ini memberikan perlindungan dalam bentuk finansial yang akan diberikan jika aset dan properti tertanggung mengalami musibah yang menyebabkan kerugian, contohnya kebakaran, kehilangan dan peristiwa tidak terduga lainnya. Biasanya properti pribadi yang didaftarkan pada asuransi ini adalah rumah karena dianggap sebagai salah satu aset yang dinilai cukup berharga.

Baca Juga : Apa Saja Keuntungan Dari Memiliki Asuransi Rumah?

Sumber : https://www.disitu.com/Artikel/Keuangan/berbagai-macam-asuransi-yang-perlu-anda-ketahui
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top