Bunda, Jenis Makanan Di Rumah Ini Menjadi Pantangan Asam Urat

Status
Not open for further replies.

hidupsehat

New Member
Bunda mungkin sudah sering mendengar penyakit asam urat berlebih. Betul, penyakit yang memiliki nama lain gout ini umum dialami oleh orang lanjut usia. Tapi tahukah Bunda apa saja makanan-makanan yang menjadi pemicu serta menjadi pantangan asam urat berlebih?

Purin berlebih, salah satu pantangan asam urat

Salah satu penyebab asam urat berlebih adalah purin. Zat ini banyak terkandung dalam makanan dan minuman yang biasa kita konsumsi sehari-hari.

Purin sebenarnya memiliki manfaat untuk kita. Zat ini berperan dalam pebentukan sel di tubuh manusia. Walau begitu, apabila Bunda dan keluarga mengonsumsi purin lebih dari 200 miligram per hari, akan meningkatkan risiko terkena asam urat berlebih.

Ini dia makanan yang mengandung banyak purin

Purin terkandung dalam olahan makanan yang dekat dengan Bunda dan keluarga. Sebut saja daging, jeroan, hingga makanan laut termasuk ikan.

· Jeroan

Olahan ini mungkin kerap Bunda temukan di makanan seperti di soto, sate, atau sop. Jenis jeroan yang mengandung paling tinggi purin adalah hati babi, sebesar 289 miligram per 100 gram. Secara berurutan, purin juga banyak terdapat pada hati ayam, jantung ayam, hati sapi, dan otak sapi.

· Daging

Kandungan purin pada daging yang mentah sebenarnya bergantung pada lokasi daging tersebut. Dada ayam merupakan jenis dan lokasi daging yang paling banyak mengandung zat ini, yaitu sebesar 141,2 miligram tiap 100 gram-nya. Lokasi dan jenis daging mentah lain secara berurutan mengandung purin yakni sayap ayam, paha ayam, tenderloin babi, tenderloin sapi, sirloin babi, sirloin sapi, iga babi dan iga sapi.

· Makanan laut dan ikan

Tidak hanya pada hewan ternak, purin juga banyak terkandung dalam makanan laut termasuk ikan. Ikan teri memuncaki urutan di kelompok ini yang paling banyak mengandung purin, yang bisa mencapai 411 gram per 100 gram-nya. Kemudian disusul oleh ikan sarden, salmon, makarel, kerrang dan cumi-cumi.


Semua hal yang berlebihan memang tidak baik, tidak terkecuali makanan yang Bunda dan keluarga santap sehari-hari. Jika Bunda atau anggota keluarga lain terkena asam urat berlebih, perhatikanlah asupan purin agar kondisinya tidak menjadi parah.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top