Cara Hilangkan Benjolan di Payudara

Status
Not open for further replies.

lingshenyao

New Member
Apa Penyebab Ada Benjolan di Payudara Kiri ?
Cara Membedakan Ciri-ciri Benjolan Payudara Biasa dengan Kanker. Ketika anda menemmukan benjolan di area payudara tentunya merasa khawatir akan hal yang tidak diinginkan. Ini mungkin bisa menjadi mimpi buruk yang sedang dialami jika benar ditemukan ada benjolan di payudara anda. Sebab anda akan berpikir bahwa ini adalah sebuah penyakit, yang bisa jadi ini kista, tumor atau mungkin kanker.

Perlu anda ketahui, bahwa setiap benjolan yang muncu di payudara bukan berarti itu adalah kanker. Bagi orang awam memang sulit untuk mengetahui mana kondisi benjolan normal dan tidak, untuk mengetahuinya, simak penjelasannya pada artikel berikut ini.
Sebelumnya anda harus tahu beberapa penyakit yang bisa menimbulkan benjolan pada payudara selain kanker , diantaranya :

1. Fibroadenoma
Benjolan Fibroadenoma bisa digerakkan atau dapat berpindah-pindah tempat, Jika anda tekan, benjolannya akan terasa lebih padat atau solid, berbentuk bulat dan juga oval, serta kenyal. Wanita yang berusia sekitar 20-30 tahun bisa mengalami penyakit ini. Penelitian yang terkait apakah fibroadenoma dapat meningkatkan risiko terkena kanker payudara di kemudian hari masih belum memberikan jawaban yang pasti.

2. Fibrosis
Fibrosis memiliki jaringan yang mirip seperti jaringan luka, apabila payudara diraba maka akan terasa kenyal, padat, dan keras. Kondisi ini tidak akan menyebabkan ataupun berkembang menjadi kanker . Soal Fibrosis bisa menimbulkan kanker juga masih belum ada bukti yang jelas.

3. Kelainan fibrokistik
Biasanya benjolan di payudara, rasa sakit, atau bahkan mengalami bengkak pada payudara. Munculnya benjolan ang dapat di raba akan terasa pada payudara mungkin lebih dari satu terkadang dari puting juga akan keluar cairan berwarna keruh. Keadaan seperti ini cenderung umum dialami oleh wanita pada usia produktif dan bisa terjadi di salah satu payudara ataupun di kedua payudara.

4. Intraductal papilloma
Intraductal papilloma yaitu tumor jinak non kanker, yang terjadi pada kelenjar susu. Cirinya akan ada benjolan cukup lumayan besar yang terletak dekat dengan puting, atau bisa berbentuk beberapa benjolan kecil yang terletak jauh dari puting dam benjolan nya bisa berkisar antara 1-2 cm, atau bahkan lebih.

5. Kista
Sudah banyak yang tahu bahwa kista adalah benjolan yang menyerupai kantung, Kista biasanya baru terdeteksi ketika ukurannya sudah mulai membesar atau disebut dengan kista makro di mana ukurannya sudah mencapai 2,5-5 cm. Kista cenderung dapat membesar dan menjadi lunak ketika masa menstruasi. Benjolan kista pada payudara biasanya berbentuk bulat atau lonjong dan bisa digerakkan atau berpindah-pindah ketika anda disentuh, seperti menyentuh kelereng. Pemeriksaan lebih lanjut sangat diperlukan untuk mendapatkan informasi yang akurat apakah benjolan benar-benar kista atau bukan.

Bagaimana Cara Membedakan Benjolan Payudara Biasa dengan yang Berbahaya
Benjolan payudara seperti tumor, kista maupun kanker atau benjolan lainnya, ukurannya bisa saja berbeda-beda tergantung kasusnya. Cukup sulit juga untuk membedakannya, tapi anda harus memiliki patokan agar tetap bisa membedakannya, walaupun tidak 100% benar. Anda bisa mengetahuinya dengan memahami ke 3 point ini :

1. Benjolan tidak menimbulkan rasa sakit
Ini merupakan cara yang sangat gampang sekali, anda pasti akan menyadari rasa sakit yang terjadi. Pada tahap awal penderita kanker payudara biasanya tidak akan merasakan sakit pada payudaranya, namun tumor jinak biasanya akan menimbulkan rasa sakit.
Tapi, jika anda tidak mengalami rasa sakit jangan panik dulu, bisa jadi itu bukan kanker. Sebab pada penyakit fibroadenoma, penderitanya juga tidak akan mengalami rasa sakit.

2. Pergerakan benjolan
Cara ke dua anda bisa melihatnya perbedaannya dari pergerakan benjolan. Jikalau benjolan yang berbahaya itu tidak akan bergeser dan hanya menetap saja di bawah kulit. Sedangkan bila benjolan bisa digeser-geser atau berpindah-pindah di bawah kulit, kemungkinan ini bukan benjolan kanker.

3. Benjolan muncul, menghilang, lalu muncul lagi
Makudnya dari ciri ini seperti anda merasa benjolan ada, tapi lama kelamaan hilang, trus ada lagi. Nah, ini bisa dibilang merupakan menjoan kista payudara yakni merupakan benjolan yang tidak berbahaya. Mengapa bisa hilang dan muncul kembali karena dipicu oleh fluktuasi hormon pada siklus menstruasi.
Jika dilihat dari penjelasan di atas, bisa disimpulkan benjolan yang jinak dan tidak berbahaya memiliki beberapa karakteristik berikut:
· cenderung mudah untuk digerakkan atau digeser jika disentuh
· memiliki batas yang cukup jelas
· berbentuk oval ataupun bulat atau seperti kelereng
· aktivitasnya juga cenderung mengikuti siklus menstruasi
· bisa terasa sakit atau malah tidak sama sekali
· pertumbuhan yang cenderung lambat

Nah itu lah cara membedakannya, namun untuk diagnosis yang lebih jelas, tentu sangat disarankan untuk memeriksakannya ke dokter. Pemeriksaan lanjutan juga (seperti USG dan Mammografi) mungkin dibutuhkan dan akan membantu memberikan hasil yang lebih akurat terkait benjolan di payudara.

Benjolan Payudara Kanker
Bagi anda yang penasaran ingin tahu benjolan payudara kanker, anda juga bisa memahaminya dari :

1. Perhatikan area puting
Adanya perubahan pada area putih juga harus di jadikan kewaspadaan sebab itu bisa menjadi pertanda kanker. Misalnya perubahan seperti puting susu yang tampak tertarik masuk ke dalam payudara, padahal sebelumnya menonjol keluar, munculnya ruam atau kerak-kerak di area sekitar puting, keluarnya cairan dari puting meski tidak sedang menyusui.

2. Lokasi benjolan
Pada hal ini kasusnya benjolan di payudara, perhatikan saja di sekitar ketiak atau bagian dada (baik yang kiri atau kanan). Kemudian lihat apakah ada kondisi tak biasa pada payudara, seperti ada atau tidaknya penebalan jaringan yang tidak kunjung hilang.

3. Ukuran payudara
Cara ini paling gampang, anda tingga telanjang dada di depan cermin. Lihatlah apakah ukuran payudara anda berbeda. Misalnya salah satu besar sebelah atau yang salah satunya lagi lebih turun.

4. Warna payudara
Selain dari ukuran bisa dilihat juga dari warna kulitnya. Misalkan warna kulit anda putih, dan kemudian berubah menjadi nampak lebih kemerahan seperti kena radang. Nah, kondisi tersebut patut dicurigai.

5. Tekstur kulit payudara
Berubahnya tekstur kulit payudara merupakan hal yang juga perlu di waspadai. Misalnya kulit payudara berubah tampilan seperti kulit jeruk, atau seakan-akan ada selulit di payudara Anda,itu bisa jadi ciri dari kanker.

Baca Juga : Penyebab Benjolan Muncul Pada Tubuh
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top