Cara Tampil Menarik Saat Bepergian

Status
Not open for further replies.

teresastracke

New Member
Saat Anda bepergian, entah naik pesawat atau duduk berjam-jam di mobil, bus atau kereta, biasanya Anda akan terlihat letih dan berantakan pada akhir perjalanan akibat penat terbang, kehabisan tenaga dan harus duduk di kursi dengan ruang terbatas. Namun, bukan suatu hal yang mustahil jika Anda ingin tampil rapi dan menarik saat melakukan perjalanan. Ikuti saja saran-saran yang diberikan dalam artikel ini untuk membantu Anda tampil menarik saat melangkah turun dari kendaraan yang Anda tumpangi.
1. Mulailah dengan menghindari tambahan
Sebelum melakukan perjalanan, pastikan Anda menyiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan jauh-jauh hari sehingga Anda tidak memulai perjalanan dengan kondisi gelisah. Contohnya, kemaslah semua barang sebelum jadwal keberangkatan dan pastikan Anda memiliki banyak waktu untuk melakukan tugas-tugas sebelum keberangkatan, seperti mengunci semua pintu dan jendela, menghentikan langganan koran untuk sementara waktu, membereskan semua tagihan, dan sebagainya. Memikirkan semua hal ini setelah keberangkatan dapat menyebabkan Anda cemas. Jadi, pastikan Anda telah membereskan semua urusan ini dengan baik sebelum berangkat. Selain itu, pastikan Anda memiliki cukup waktu untuk sampai di terminal, stasiun atau bandara, atau jika Anda mengendarai kendaraan pribadi, untuk sampai di tempat tujuan. Menunggu beberapa lama sebelum jadwal keberangkatan tidak akan sia-sia. Anda bisa membaca, bernapas lega karena telah membereskan semua urusan tanpa terburu-buru dan bisa menunggu dengan santai.
2
Pastikan Anda cukup tidur malam sebelumnya. Minum kopi bisa menjadi langkah yang cerdas.
3.Pilihlah yang nyaman sekaligus modis.

  • Kenakan celana berbahan kaus pas badan sehingga Anda bisa tetap nyaman, tetapi juga terlihat gaya. Celana kaus pas badan tersedia untuk pria dan wanita. Namun, jika Anda tidak menyukai jenis celana seperti ini, carilah celana yang memang dirancang untuk perjalanan di toko yang menjual barang-barang perlengkapan untuk kegiatan luar ruangan karena mereka biasanya menjual pakaian yang nyaman dan juga trendi.
  • Kenakan atasan yang ringan dan pas padan tetapi jangan lupa membawa sweter(udara di dalam pesawat cenderung dingin.
4
Pilihlah pakaian yang netral dan kenakan aksesori sebagai aksentuasi warna.Semua atasan yang Anda pilih harus serasi dengan semua celana.
5
Jangan pernah mengenakan sepatu baru saat bepergian. Berjalan terpincang-pincang tidak menarik dipandang mata.
  • Kenakan sepatu tanpa kancing atau tali atau sepatu yang bisa dilepas dengan mudah (Anda mungkin harus melepas sepatu di bandara untuk alasan keamanan).
  • Kenakan kaus kaki sehingga kaki tidak kedinginan (dan tidak mengalami masalah bau kaki saat harus melepas sepatu di tempat pemeriksaan keamanan!) pilihlah kaus kaki yang menyerap keringat, seperti Cool-Max® yang sudah disempurnakan atau kaus kaki SOKA.
6
Rawatlah kulit dalam perjalanan. Bepergian sering kali membuat Anda mengalami perubahan iklim atau setidaknya duduk di dalam kendaraan atau pesawat dengan sirkulasi udara yang stagnan. Bawalah pelembap atau produk semprot untuk mencegah kulit kering dan pucat. Langkah ini penting untuk pria maupun wanita. Jadi, jangan malu untuk membawanya. Carilah pelembap yang cocok untuk kulit dan gaya Anda.
  • Bawalah botol semprot berisi air seperti Evian (sering digunakan oleh model dan selebritas untuk menyegarkan kulit) dan beberapa tetes minyak lavendel. Semprotkan ke wajah untuk menyegarkan kulit.
  • Jika Anda akan menempuh perjalanan panjang lintas samudra, gunakan pelembap wajah yang cocok untuk malam hari. Keesokan harinya, Anda cukup membasuh wajah di toilet dan mengoleskan serum pelembap sesudahnya. Wajah akan terlihat jauh lebih cerah.
  • Oleskan krim tangan di seluruh tangan selama perjalanan. Pilihlah krim dengan aroma yang Anda sukai karena sesuatu yang familier akan membantu Anda beristirahat.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top