Ini Dia 4 Tips Merawat Furniture Kayu Di Rumah Anda Dengan Cara Mudah Dan Murah Agar Tidak Mudah Ber

Status
Not open for further replies.

ofgo123

New Member
Setiap isi rumah biasanya memiliki keunikan tersendiri, baik dari segi desain interior atau eksterior. Furniture kayu belakangan ini sering menjadi barang yang wajib dimiliki di setiap rumah, karena dapat memberikan kesan yang klasik dan elegan bagi rumah.

Namun, furniture kayu biasanya menggunakan bahan atau material kayu yang berbeda-beda kualitasnya. Terkadang ada furniture kayu yang mudah sekali berjamur dan juga lembab bahkan mudah rusak, trutama jika sudah masuk musim hujan. Untuk mencegah furniture yang mudah berjamur, ada baiknya tips dibawah ini diterapkan bagi Anda yang memiliki furniture kayu di rumah atau di ruangan kerja Anda.


1. Kenali Penyebab Tumbuh Jamur Pada Furniture

Sebelum bertindak untuk mencegah furniture berjamur, ada baiknya jika kita mengetahui lebih dulu apakah ada tan-tanda furniture erjamur atau tidak. Tandanya adalah dengan adanya bercak-bercak putih pada beberapa atau seluruh bagian furniture. Jamur ini biasanya terdiri dari jamur pada bagian permukaan dan juga jamur yang tumbuh pada serat kayu.


2. Menjaga Kelembaban Substrat Kayu

Kayu yang lembab akan lebih mudah mengundang pertumbuhan jamur karena jamur sangat suka lingkungan yang lembab. Substrat dengan kadar air tinggi jelas lebih besar potensinya diserang jamur. Cara menjaga kelembapan pada substrat kayu adalah dengan memberikan pengeringan pada kayu sebelum kayu tersebut diolah lebih lanjut menjadi furniture. Dan segera lap dengan kain kering jika ditemukan ada kayu yang basah.


3. Memberikan Perlindungan Anti Jamur

Cara lain untuk mencegah tumbuhnya jamur pada furniture adalah dengan memberikan perlindungan anti jamur pada lapisan furniture berbahan kayu. Obat antijamur ini dapat dengan mudah ditemukan dan obat antijamur ini berguna agar material kayu menjadi bersifat beracun bagi organisme terkait.


4. Jaga Kebersihan Ruangan

Ruangan yang lembab tentu akan memicu jamur mudah tumbuh pada furniture. Dengan menjaga suhu dan kelembapan ruangan tetap kering, maka resiko furniture terkena jamur akan semakin kecil. Anda dapat memberikan sistem ventilasi yang baik pada ruangan agar kelembapan udara di dalam ruangan dapat lebih terkontrol.


Saat ini furniture kayu tidak hanya digunakan untuk di rumah saja tapi juga ruangan kantor yang menggunakan bahan kayu sebagai furniture kantor, misalnya untuk meja atau kursi kantor. Semoga tips tadi bermanfaat dan jangan lupa juga untuk menjaga kelembapan udara di ruangan tempat furniture kayu tersebut disimpan untuk mengurangi resiko cepat berjamur


Itulah tadi tips dari bagaimana merawat furniture kayu agar tidak mudah rusak dan berjamur. Selain dapat merusak estetika furniture, jamur pada furniture kayu juga dapat membuat furniture cepat rusak.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top