Jenis Tepung Pembuat Kue

Status
Not open for further replies.

kelingking37

New Member

Banyak macam hidangan di dapur tentunya tidak dapat lepas dari bahan yang satu ini. Jenis bahan yang berbentuk butiran halus bahkan ada yang sangat halus tergantung proses penggilingannya. Mulai dari aneka kue basah, kue kering bahkan jenis makanan yang lain sebagian besar menggunakan tepung sebagai bahan utamanya.

Berikut jenis tepung untuk yang biasa digunakan sebagai bahan dasar pembuatan kue. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan Anda.

Tepung Terigu
Semua orang pasti mengenal tepung terigu. Karena jenis tepung ini merupakan tepung yang dikenal dan sangat sering digunakan pada berbagai jenis makanan. Secara garis besar, tepung terigu bisa dikelompokkan menjadi 3 jenis, yaitu tepung terigu protein tinggi, protein sedang, dan protein rendah. Tepung terigu protein sedang paling cocok digunakan untuk bermacam-macam makanan. Sementara tepung terigu protein tinggi lebih pas untuk membuat roti dan mie. Tetapi jika Anda ingin membuat bakpao dan kue kering, tentu Anda mesti menggunakan tepung terigu protein rendah.

Tepung Beras
Tepung yang satu ini terbuat dari beras yang sudah dibersihkan dan digiling sampai halus. Tepung beras kerap menjadi bahan utama dalam pembuatan beragam kue tradisional. Penggunaan tepung beras akan menghasilkan tekstur kue yang renyah. Sehingga tidak mengherankan kalau jenis tepung ini juga kerap dicampurkan dengan tepung terigu agar menghasilkan tekstur kue yang pas.

Tepung Gandum
Kandungan serat pada tepung gandum utuh tergolong jauh lebih banyak dibandingkan jenis tepung lain. Bila Anda menggunakan tepung gandum pada proses pembuatan kue, maka Anda akan mendapatkan tekstur kue yang unik. Kue Anda akan terasa lebih renyah dan berpasir karena serat-serat gandum yang ada di dalamnya.

Tepung Sagu
Bahan dasar tepung sagu adalah sari pati pohon sagu yang sudah diproses hingga kering. Anda akan mendapatkan tekstur kue yang kenyal bila menggunakan tepung ini sebagai bahan dasar. Biasanya tepung sagu cukup populer pada berbagai jenis kue tradisional. Sementara jenis kue modern atau roti jarang sekali menggunakan tepung yang satu ini.

Tepung Jagung
Tepung jagung dikenal dengan sebutan maizena. Biasanya tepung jagung sering digunakan pada pembuatan kue agar teksturnya jadi lebih lembut. Selain dijadikan bahan campuran kue, tepung jagung juga bisa mengentalkan tekstur kuah pada aneka jenis masakan.

Tepung Tapioka
Ada satu jenis tepung lagi yang sering digunakan dalam pembuatan kue tradisional, yaitu tepung tapioka. Jenis tepung ini terbuat dari sari pati umbi singkong. Tekstur kenyal khas singkong akan terasa sekali jika Anda mencampurkan tepung tapioka dalam adonan kue Anda.

Tepung Almond
Kacang almond yang dihancurkan sampai halus akan menjadi tepung almond yang bercita rasa gurih. Tepung dari kacang almond ini kerap digunakan sebaga pelengkap kue karena bisa memperkaya cita rasa dan kandungan gizi kue secara alami.

Semoga bermanfaat :)
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top