Keindahan Air Terjun Mursala Di Tapteng

Status
Not open for further replies.

bosarman

New Member
Pengalaman ikut open trip ke pulau mursala.jpg

Air Terjun Mursala merupakan satu dari dua air terjun di Indonesia yang langsung jatuh ke laut. Berlokasi di Kepulauan Mursala, kabupaten Tapanuli Tengah, semakin dikenal oleh masyarakat luas akan keindahannya. Apalagi tempat ini pernah menjadi lokasi syuting film Kingkong pada tahun 2015 silam. Tidak hanya air terjunnya saja yang menjadi daya tarik, namun beberapa pulau dengan pantainya yang indah tak kalah menarik untuk dikunjungi. Seperti Pulau Putri, Poncan, Kalimantung, Silaban dan lain sebagainya.

Untuk menuju ke Air Terjun Mursala, kita bisa menyewa kapal boat dari Sibolga maupun Pandan. Adapaun rute menuju 2 kota tersebut, bisa melalui Bandara Pinangsori, Sibolga atau via kota Medan selama kurang lebih 8-12 jam lama perjalanan. Nah, jika anda start dari kota Medan, tentu akan melewati banyak kota seperti Pematangsiantar, Parapat, Balige Tarutung dan akan melewati batu lubang yang merupakan terowongan yang dibuat di jaman penjajahan Belanda.

Namun jika anda bingung untuk pergi kesana, bisa juga memanfaatkan jasa open trip ke Pulau Mursala ini dari berbagai jasa open trip di berbagai media sosial. Atau juga bisa mencari paket wisata di Sumatera Utara melalui internet. Ada banyak kegiatan yang bisa anda lakukan nantinya disana seperti camping, snorkling, berenang di pinggiran air terjun Mursala dan menikmati wisata kulinernya yang identik dengan makanan laut (seafood) yang segar.

Nah, untuk penginapan selain camping, anda bisa menginap di hotel yang berada di kota Pandan. Ada beberapa hotel berbintang yang ada disana yang menghadap ke bibir pantai dengan panorama keindahan Samudra Hindia, menghadap ke kepulauan Mursala tersebut.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top