Keuntungan Yang Bisa Anda Dapatkan Jika Menggunakan Asuransi Perjalanan Online Saat Berlibur

Status
Not open for further replies.

Samuel Samuel93

New Member

Pentingnya Asuransi Perjalanan (sumber: shutterstock.com)
Liburan, satu kegiatan yang hampir setiap orang pasti menyukainya. Utamanya masyarakat yang tinggal di perkotaan layaknya Jakarta yang setiap harinya selalu bertemu dengan kemacetan dan pekerjaan yang menumpuk. Selain menghilangkan penat, tentunya liburan menjadi salah satu alternatif masyarakat untuk dapat mengumpulkan kembali energi untuk beraktivitas kembali.

Namun, liburan yang bagus tentunya membutuhkan suatu perencanaan yang matang, baik dari segi finansial maupun dari segi waktu yang sesuai dengan rencana. Sehingga liburan pun akan lebih bermakna dan tentunya Anda bisa lebih memaksimalkan waktu yang terbatas untuk bersenang senang. Namun sekalipun telah direncanakan jauh jauh hari, sering kali keadaan di luar ekspektasi kita. Mulai dari penerbangan yang delay, hingga permasalahan permasalahan lain seperti bagasi atau barang bawaan yang hilang yang disebabkan kelalaian dari pihak maskapai. Jika sudah seperti ini tentunya akan mengganggu mood liburan Anda bukan?

Untuk meminimalisir berbagai kemungkinan yang tak Kita inginkan, Anda bisa membeli asuransi perjalanan. Asuransi atau perlindungan perjalanan ini memungkinkan Anda untuk menghindari kemungkinan seperti pesawat delay, atau pembatalan penerbangan yang tentunya bisa merugikan momen liburan Kita dengan waktu yang terbatas. Artikel Kita kali ini akan membahas beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan membeli asuransi perjalanan. Berikut ulasan lengkapnya :

Perlindungan Terhadap Biaya Kecelakaan


Salah satu hal umum yang di lindungi oleh asuransi perjalanan adalah adanya perlindungan terhadap biaya kecelakaan. Setiap orang tentunya tak menginginkan terjadi kecelakaan selama liburan, namun akan jauh lebih bijaksana bilamana Anda membeli asuransi perjalanan untuk menghindari hal hal yang tak diinginkan. Perlindungan yang diberikan oleh asuransi perjalanan pun bermacam macam, mulai dari biaya medis yang terdiri dari rawat jalan atau rawat inap, perbaikan kendaraan, kelumpuhan fisik, hingga biaya pertanggungan atas kematian yang semuanya akan dicover oleh asuransi.

Jaminan Barang Hilang

Satu hal yang paling menjengkelkan ketika Kita hendak bepergian dan menyimpan bawaan di bagasi pesawat adalah kehilangan barang bawaan, utamanya untuk barang bawaan yang Kita butuhkan selama liburan berlangsung. Kehilangan tersebut bisa saja terjadi akibat kelalaian petugas maskapai penerbangan. Namun tak perlu akwatir, saat ini asuransi perjalanan telah banyak dilengkapi dengan fitur fitur penggantian barang kehilangan.

Sementara untuk besaran dana yang diberikan untuk mengganti barang Anda yang hilang tergantung dari asuransi yang Anda ambil serta besaran premi yang Anda bayarkan. Setiap asurnasi perjalanan memiliki kebijakan masing masing untuk penggantian barang yang hilang. Lebih jelasnya Anda bisa membaca lembar polis asuransi yang Anda miliki. Namun, tak hanya bawarang bawaan yang akan diganti oleh asuransi, beberapa asuransi pun juga melindungi dokumen perjalanan Anda, seperti KTP maupun passport.

Perlindungan Rumah

Dan yang terakhir dan banyak masyarakat belum begitu mengetahui adalah perlindungan atas rumah yang Anda miliki selama ditinggal bepergian. Bukan hanya Kita sebagai penumpang atau traveler yang melakukan perjalanan, namun rumah Anda pun bisa ikut dilindungi dengan menggunakan asuransi perjalanan. Hal ini tentunya penting bagi Kita untuk melindungi asset yang Kita miliki selama ditinggal liburan. Umumnya jenis asuransi perlindungan rumah diambil bilamana Anda melakukan perjalanan jauh dan berlangung berhari hari dan didalam rumah Anda terdapat barang barang berharga. Sementara untuk besaran pertanggungannya Anda bisa mengecek atau menanyakan pada agen asuransi terpercaya yang akan Anda ambil. Perhatikan lah pasal demi pasal agar Anda tak terkecoh oleh isi polis asuransi tersebut.

Demikianlah beberapa ulasan mengenai perlindungan perjalanan atau asuransi perjalanan yang patut Anda ketahui. Untuk Anda yang hobi jalan-jalan atau travelling, kini tak perlu ragu lagi untuk meninggalkan rumah selama Anda memiliki asuransi perjalanan. Namun di luar memiliki asuransi perjalanan, selalu perhatikan barang barang bawaan Anda maupun harta benda Anda yang ditinggal selama liburan agar Anda pun tak membuang buang waktu hanya untuk melakukan klaim asuransi. Semoga berguna!
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top