Mau Pindahan Ke Indonesia Timur? Jangan Lupa Lakukan Hal Ini

Status
Not open for further replies.

Muhamad Daniel

New Member
Mau pindah rumah, nih? Tak tanggung-tanggung, pindahnya ke Indonesia Timur pula? Pantas saja sesore ini kamu sudah rajin mencari tahu seputar jasa pengiriman Indonesia Timur dan cargo pengiriman mobil Jayapura. Memang, menggunakan jasa pengiriman bisa menjadi pilihan paling tepat dan praktis buat kamu yang mau pindahan.


Eits, tetapi jangan buru-buru. Sebelum siap-siap mau pindahan, coba deh cek dulu apakah kamu sudah melakukan hal-hal berikut ini supaya pindahanmu matang. Langsung saja, let’s check it out!


Buat rencana pindahan yang matang

Ada yang bilang bahwa hidup yang terlalu direncanakan itu membosakan. Well, tapi itu tidak berlaku bagi kamu yang mau pindahan, loh! Supaya tidak berantakan di hari pindahan, kamu justru harus membuat rencana yang matang sejak jauh-jauh hari. Pilih tanggal pindahan yang tepat dan sesuai dengan waktu luangmu. Jangan sampai pindahanmu berantakan hanya gara-gara kamu salah pilih hari, ya!


Kemas barang-barang dan tata rapi dalam kardus

Kamu juga perlu mengemas barang-barangmu sejak jauh-jauh hari. Tata rapi semuanya dan masukkan ke dalam kardus. Jika perlu, berikan label berbeda pada setiap kardus yang berisi barang dengan jenis berbeda. Misalnya, berikan label merah untuk kardus berisi barang pecah belah dan berikan label biru untuk kardus berisi buku-buku. Hal itu akan memudahkanmu saat membongkar barang-barang di rumah baru. Apalagi, kamu jelas akan membawa barang-barang ini ke tempat jauh.


Hubungi jasa ekspedisi profesional

Kalau memang tanggal pindahan sudah ditentukan, segeralah hubungi jasa ekspedisi dan lakukan pemesanan. Dengan menggunakan jasa ekspedisi, barang-barangmu dijamin akan sampai pada alamat tujuan dengan aman. Kamu pun tidak perlu ribet harus menaik-turunkan dan membawa barang sendirian. Namun, pastikan tidak salah memilih penyedia jasa ekspedisi, ya. Nah, jika perlu referensi, coba klik tautan ini: http://www.ekspedisiindonesiatimur.com/.


Pastikan semua urusan di rumah lamamu sudah beres

Sebelum meninggalkan rumah lama, pastikan semua urusan di sana sudah beres. Pastikan tidak ada dokumen penting atau barang yang tertinggal di sana. Jika memang ada, urus pula hewan peliharaan atau apa pun yang mungkin tidak bisa kamu bawa pindah. Titipkan kepada teman, saudara, atau tempat penampungan hewan. Jangan sampai menelantarkan peliharaanmu. Jangan lupa juga, tidak perlu bawa-bawa kenangan lama ke rumah barumu, ya. Ups!


Bagaimana? Sudah siap pindahan dan menghuni rumah baru? Semoga ulasan tadi bermanfaat!
 
Status
Not open for further replies.
Loading...
Top