Penyakit Pada Kuku Bisa Dihindari

Status
Not open for further replies.

hidupsehat

New Member
Ketika kuku mulai panjang, maka akan muncul keinginan untuk memotongnya. Namun, seringkali ditemukan kesalahan dalam memotong kuku yang dapat menyebabkan penyakit pada kuku.

Berikut beberapa kesalahan dalam memotong kuku:

1. memotong kuku terlalu pendek
Biasanya memotong kuku terlalu pendek akan disertai rasa perih ketika terkena air.

2. memotong kuku dengan hasil bulat
Potonglah kuku dengan lurus sehingga pertumbuhan kuku pun lurus ke depan.

3. merobek atau mencabut ujung samping kuku
Hal ini sering dilakukan dan sering menjadi penyebab cantengan. Ujung samping kuku yang terkadang menjadi tempat penumpukan kotoran seringkali dicabut dengan tujuan agak kotoran tidak menumpuk. Hal ini justru memberi ruangan untuk kuku tumbuh ke samping dan dapat melukai kulit di samping kuku.

Kesalahan-kesalahan dalam memotong kuku dapat menyebabkan penyakit pada kuku yang disebut cantengan. Kondisi ini terjadi ketika kuku yang tumbuh melukai kulit di sekitar kuku. Gejala-gejala cantengan adalah sebagai berikut:

· nyeri di sepanjang sisi kuku jari

· kemerahan di sekitar kuku

· bengkak di sekitar kuku

· infeksi atau adanya nanah di sekitar kuku

Agar terhindar dari penyakit pada kuku seperti cantengan, maka diperlukan trik dan cara memotong kuku yang benar.

1. Lunakan kuku terlebih dahulu

Anda dapat memotong kuku setelah mandi atau dengan mengompres kuku dengan air hangat dalam beberapa menit. Hal ini bertujuan melunakkan kuku agar lebih mudah dipotong


2. Gunakan gunting kuku yang bersih

Alat gunting kuku memudahkan Anda memotong kuku. Selain itu, pastikan alat bersih dengan membersihkan alat minimal sebulan sekali dengan alkohol 70%.


3. Potong kuku dengan lurus secukupnya

Potonglah kuku Anda dengan bentuk lurus tanpa memotong ujung samping dari kuku. Hindari memotong kuku terlalu pendek.


4. Haluskan bagian kuku dengan kikir kuku

Setelah memotong kuku, bagian ujung kuku akan terasa kasar dan tajam, terutama ujung samping kuku. Gunakan kikir kuku untuk menghaluskan ujung kuku yang kasar agar tidak menyangkut pada alas kaki atau kaos kaki.


5. Gunakan pelembap

Langkah terakhir, gunakan pelembab agar kuku tidak kering. Kuku yang kering akan mudah patah.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top