Saatnya Umkm Memanfaatkan Cloud Computing Untuk Mengembangkan Usaha

Status
Not open for further replies.

suginurul

New Member
http://www.vibicloud.com/asset/article_photo/Week_44.jpg

Cloud Hosting Indonesia – Semakin banyak Usaha Mikro Kecil Menengah atau UMKM yang berusaha untuk mendapatkan tempat di pasar nasional maupun internasional. Ini tentu saja kabar baik baik iklim ekonomi Indonesia. Sayangnya, sebagian besar dari pemilik UMKM masih belum memanfaatkan cloud computing untuk memudahkan serta mengembangkan usaha yang mereka miliki. Cloud computing dapat memberikan perubahan besar bagi UMKM. Tentu saja perubahan yang ditawarkan oleh cloud computing adalah perubahan yang akan menguntungkan UMKM

Beberapa perubahan yang ditawarkan oleh cloud computing adalah:

Menekan biaya dan penggunaan modal. Pengadaan berbagai perangkat komputer dan perangkat penunjang lain adalah salah satu yang membutuhkan modal besar. Bagi UMKM yang memiliki modal terbatas tentu saja hal ini harus disikapi dengan bijaksana. Cloud computing dapat menjadi solusi keterbatasan modal ini karena dengan bermigrasi menggunakan cloud computing maka UMKM dapat menekan biaya pengadaan komputer serta perangkat lainnya. Hal ini memungkinkan karena jika bermigrasi ke cloud computing maka UMKM tidak membutuhkan server on premis. Selain itu UMKM juga tidak membutuhkan biaya tambahan untuk penyediaan software karena beberapa penyedia cloud computing sudah memasukkan software ke dalam paket yang ditawarkan.

Kolaborasi yang lebih baik. Kolaborasi adalah penentu dari kesuksesan. Hal ini tidak hanya berlaku untuk UMKM tetapi juga untuk usaha apa pun karena tidak ada yang dapat melakukan semuanya sendirian. Cloud computing menawarkan kemungkinan untuk melakukan kolaborasi dengan lebih baik juga lebih cepat karena data yang tersimpan di cloud computing dapat diakses dari mana dan kapan saja juga dari perangkat apa pun selama terhubung dengan internet. Ini tentu saja kabar baik terlebih bagi UMKM baru yang mungkin masih memiliki keterbatasan kantor sehingga lebih sering bekerja dari tempat yang berbeda.

Meningkatkan fleksibilitas. Fleksibilitas ini tidak hanya menyangkut dapat bekerja dari mana dan kapan saja melainkan juga menyangkut dokuman dan alur pekerjaan. Jika dulu satu dokumen hanya dapat dikerjakan oleh satu orang pada satu waktu, dengan menggunakan cloud computing maka dapat di saat yang bersamaan beberapa orang dapat mengakses data yang sama dan perubahan akan di dapat oleh pengguna lain secara real time. Untuk UMKM ini tentu saja kabar baik karena dapat memangkas banyak waktu dan pada akhirnya akan mengurangi waktu produksi.

http://www.vibicloud.com/page/article_detail/saatnya-usaha-mikro-kecil-menengah-memanfaatkan-cloud-computing-untuk-mengembangkan-usaha
 
Status
Not open for further replies.
Loading...
Top