Tips Untuk Pengobatan Scabies Secara Tuntas

Status
Not open for further replies.

tinahsutinah

New Member
Cara Mengobati Scabies - Scabies merupakan penyakit kulit yang disebabkan oleh kutu atau tungau yang bernama Sarcoptes scabei, kutu ini tidak terlihat oleh kasat mata, harus menggunakan mikroskop untuk melihat keberadaan kutu tersebut. Penyakit Scabies merupakan penyakit menular dari manusia ke manusia, dari hewan kemanusia maupun sebaliknya.

Penularan scabies sangat mudah, bisa dari sentuhan kulit secara langsung atau dari handuk, baju, seprei, bantal air ataupun air yang masih mengandung kutu sarcoptes. Maka tidak heran penyakit scabies ini biasanya mengenai orang secara berjamaah seperti dalam satu keluarga, satu asrama atau satu sekolah.

Gejala Penyakit Scabies

Penyakit scabies memiliki gejala gatal-gatal pada kulit, terutama memburuk dimalam hari. Rasa gatal ini terjadi dikarenakan reaksi alergi terhadap tungau tersebut. Berikut beberapa gejala penyakit scabies atau kudis :
  • Gatal pada sela-sela jari dan juga pergelangan tangan
  • Pada pria biasanya timbul gatal pada alamat kelaminnya
  • Gatal di sekitar permukaan perut dan pusar
  • Gatal dibagian bokong dan juga selangkangan
  • Pada wanita gatal pada sekitar puting susu, garis bra, dan sisi payudara.
  • Pada bayi dan anak-anak juga dirasakan gatal-gatal dan iritasi kulit pada kepala, leher, telapak tangan dan kaki juga pada wajah.
Pencegahan Scabies

Selalu jaga kebersihan lingkungan tempat tinggal anda dan juga kebersihan pribadi. Apabila memiliki hewan peliharaan harus dijaga kebersihan, karena scabies bisa menular dari hewan kepada manusia. Jangan menyimpan barang-barang yang tidak bisa dibersihkan atau tidak terpakai didalam wadah plastik yang tertutup, sebaiknya diletakkan di luar ruangan seperti halaman rumah atau garasi. Tujuannya supaya tungau mati kelaparan dalam 1 minggu.

Tips Untuk Pengobatan Scabies Secara Tuntas
  • Penderita yang terdapat dalam satu rumah atau kelompok haruslah diobati secara bersama-sama (serentak), hal ini diperlukan untuk memutus rantai penularan.
  • Pastikan semua kutu yang ada disekitar sudah dibersihkan, disarankan untuk merendam pakaian, seprei dan juga selimut yang digunakan kedalam air panas.
  • Bersihkan secara hati-hati pada tempat tidur, sofa, dan juga ruangan atau kamar tidur yang digunakan oleh orang yang menderita scabies atau kudisan.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top