Air Terjun Indah Yang Tersembunyi Di Tasikmalaya

Status
Not open for further replies.

RimaNm

New Member
Warga tasikmalaya mana suaranya!! sejak kapan forum ada voice note nya ya(?) :( kalau gitu orang tasik mana nih? merapat ya. dan yang bukan tasik juga merapat yaaaaa!!!!
Halohalohalo. Tasikmalaya , kota kecil penuh makna. Selain karena dilahirkan dikota ini, aku bangga jadi orang tasik karena tasik punya tempat ngetrip yang wajib dikunjungi apalagi sama jomblokers yang gak punya kegiatan selain stalking mantan di rumah. HIHI.

Kamu tau gak guys? Tasikmalaya punya air terjun yang tersembunyi. Dan pas diintip parah banget indahnya. Sampe-sampe aku yang 19 tahun di tasik pun baru tau sekarang-sekarang ini. Hadah :(Aku kenalin ya tempat wisata air terjun yang wajib kamu kunjungi kalau mampir ke tasik!!

Curug gado bangkong, cisayong


Curug yang memiliki ketinggian 70m ini merupakan salah satu curug yang berada di bawah kaki gunung Galunggung, tepatnya di dusun Pasir Malang, Ds. Santanamekar, Kec. Cisayong, Tasikmalaya. Lokasinya yang cenderung sepi menjadikan Curug Gado Bangkong seperti surga tersembunyi. Curug Gado Bakong ini sangat cocok untuk kamu yang menyukai fotografi dan hiking.

Curug Dengdeng

terletak di Caringin, Cikawung Gading, Cipatujah, Tasikmalaya. Memakan waktu tempuh sekitar 3 jam dari pusat kota. Curug Dendeng ini menjadi wisata curug yang begitu disukai karena bentuknya yang begitu cantik dan unik. Gow kesini.

Curug Sawer

terletak di Kecamatan Jatiwaras, Tasikmalaya. Keunikan curug ini yaitu tumpahan airnya yang menyerupai tirai, dipadu dengan bebatuan berlumut hijau, seolah menjadi daya tarik tersendiri bagi siapapun yang berkunjung ke tempat ini.

Curug Putih

terletak di dusun Cipeuteuy, desa Santana Mekar, kec. Cisayong, Tasikmalaya. Memakan waktu kurang lebih 30 menit dari Cipeuteuy. Curug ini berada di bawah kaki Gunung Galunggung, jadi buat kamu yang habis hiking dari Gunung Galunggung bisalah melepas lelah di cCurug Putih

Curug Cipinaha

terletak di dusun Sukasirna, desa malatisari, kec. Gunung Tanjung, Tasikmalaya.

Curug Ciparay
Curug Kembar ini memiliki ketinggian masing-masing 75m dan 55m. Terletak di bawah kaki Gunung Dinding Ari dan Gunung Kracak, lebih tepatnya di Dusun Parentas, Ds. Cidugaleun, Kec. Cigalontang, Tasikmalaya, Jawa Barat. Dengan jarak tempuh sekitar 30 km dari Tasikmalaya atau 40 km dari kota Garut.

Curug Koja

berada di Linggajaya, Cikatomas, Tasikmalaya ini memiliki pemandangan yang begitu alami dan asri. Dipadu dengan deretan batuan kapur yang menyembul ke atas permukaan air, seolah semakin menambah keelokan Curug Koja.

Ayo kapan kita ngetrip bareng??
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top