Cara Sederhana Membuat Anak Cerdas Menurut Islam

Status
Not open for further replies.

RimaNm

New Member
Setiap orang tua pasti menginginkan anak yang sholih sholihah lagi cerdas, baik itu cerdas dalam segi pembelajaran, emosial, maupun spiritual. Dan disana peran orang tualah yang sangat penting mendidik anak termasuk mendidik agar jadi orang yang cerdas.

Tapi, pada kehidupan nyata saat ini banyak orang tua yang bangga terhadap anaknya yang jadi juara dikelas maupun mewakili sekolah ketingkat yang lebih tinggi, dan yang disayangkan lagi mereka sebagai orang tua banyak yang lalai atau kurang memperhatikan bagaimanan cara dia bersikap ke orang lain, bagaiamana dengan ibadah dan keimanannya?

Dan terkadang orang tua sekarang tuh kebanyakan dia akan lebih malu jika anaknya tidak bisa seperti anak yang hebat dalam segi tekhnologi misalnya mengoperasikan hp daripada orang tua yang cemburu dengan anak yang pintar dan rajin dalam hal ibadah.

Itulah yang salah dari didikan orang tua sekarang yang terlalu mementingkan kecerdasaan anak dalam segi akademik, padahal seorang anak juga perlu dilatih kecerdasaanya yang dengan seimbang antara kecerdasan akademik dan juga kecerdasan spiritual.

Buat bunda yang ingin memiliki anak atau generasi penerus yang lebih cerdas dalam segi apapun, terapkanlah cara melatih kecerdasaan menurut islam ini :

Mengajarkan ia shalat

Shalat bikan hanya kewajiban bagi tiap muslim saja, tetapi banyak rahasia dan manfaat sholat bagi kebutuhan lain juga termasuk meningkatkan kecerdasan otak anak. Karena otak membutuhkan oksigen yang lebih banyak yang di dapat dari darah, sedangkan suplai darah ke otak sanagt sedikit karena jantung kurang mampu memompa darah ke otak, dan dalam sholat ada yang dinamakan sujud nah dengan cara ini lah otak akan mendapatkan cukup banyak oksigen dari darah. Subhanalloh

Belajar menghafal ayat-ayat Al-Quran

Banyak menghafal tentub bisa meningkatkan daya ingat seseorang apalagi jika yang di hafal adalah ayat-ayat suci Al-Quran, dan memang sudah banyak terbukti orang yang menghafal Al-Quran daya ingatnya semakin kuat dan tajam. Bunda bisa menerapkan cara ini pada anak, suapaya daya ingat lebih kuat, selain itu juga telah kita ketahui bahwa menghafal atau membaca Al-Quran akan memperoleh pahalayang luar biasa dari Allah SWT. Subhanalloh

Mengajarkan untuk berpuasa sunah

Cara ini juga bisa melatih kecerdasan anak, dengan berpuasa memang membuat tubuhnya lemas tidak berdaya, tetapi jika ayah dan bunda membiasakan ia seperti itu nanti juga anak akan terbiasa, dan berpikirnya orang berpuasa akan lebih cerdas dibandingkan dengan orang yang tidak berpuasa.

Ajari ia agar menghormati orang yang lebih tua

Agar anak bunda cerdas tidak harus selalu dengan belajar, ajarkan ia dalam bersikap terhadap orang yang lebih tua, sesama maupun orang yang lebih muda darinya, terutama hormat kepada kedua orang tua juga guru yang memberikan ilmu kepadanya, dengan cara itu anak akan mendapatkan keberkahan sehingga ilmu yang ia dapat tidak akan mudah hilang dan terus menempel diingatannya.

Memperhatikan seorang anak tidak harus pada kesehatan fisiknya saja, kesehatan rohani anak juga begitu penting untuk terus di perhatikan, dan orang tua yang cerdas pasti akan memperhatikan kedua hal tersebut. Semoga bermanfaat :)
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top