Status
Not open for further replies.

Afenti

New Member
Seringkali banyak pertanyaan yang muncul mengenai perbedaan mesin grafir dan mesin CNC router. Memang sekilas kedua mesin ini memiliki beberapa kesamaan. namun jika diteliti sebenarnya kedua mesin ini memiliki kinerja yang berbeda sehingga memiliki hasil kerja yang berbeda pula.

Agar mendapat hasil ukir sesuai dengan yang diinginkan, ada baiknya anda mengetahui apa saja perbedaan dari mesin grafir dan mesin CNC router agar anda tidak keliru menggunakan mesin dan hasil yang didapat sesuai dengan keinginan.

Nah di artikel kali ini kita akan membahas tentang kegunaan, fungsi, dan perbedaan dari mesin grafir dan mesin CNC router.

Mesin Grafir
Mesin grafir laser adalah alat ukir canggih yang memiliki 3 fungsi utama, yakni untuk melakukan marking atau marka, pemotongan atau cutting, dan yang terakhir adalah melakukan grafir atau engravir.
Untuk melakukan 3 fungsi tersebut mesin grafir menggunakan teknologi laser yang dihasilkan oleh tabung laser CO2 dan dipantulkan melalui lensa pantul dan lensa fokus.

Mesin grafir sebenarnya merupakan hasil pengembangan dari mesin ukir tradisional dan manual. Karena itu, prinsip kerja mesin ini masih mengadopsi mesin-mesin tersebut. Hanya saja mesin ini mampu mencetak secara otomatis dan jauh lebih cepat.

Mesin ini bisa memotong media dengan sangat detail dan halus serta tajam di bagian ujungnya. Mesin grafir juga mampu menghasilkan detail grafir yang sangat halus dan tipis dan biasanya digunakan untuk menggores/ mengukir pada benda padat seperti kayu, akrilik, tembaga, kaca dll.

Mesin grafir memiliki pergerakan 2 Axis ( Maju - Mundur, Kiri - Kanan), sehingga lebih bermanfaat untuk Proses Pengerjaan Cutting dan Marking. Sedangkan untuk Grafir, Mesin ini hanya bisa melakukan Grafir 2 Dimensi.

Contoh pengerjaan material yang bisa digunakan pada mesin grafir:
Acrylic : Cutting dan Engraving
Kayu : Cutting dan Engraving
Kaca : Engraving saja
Kulit : Cutting dan Engraving
Kain : Cutting dan Engraving
Keramik : Engraving saja
Screen Guard : Cutting Saja
Karet Stempel : Cutting dan Engraving
MDF : Cutting dan Engraving
Kertas dan Karton : Cutting dan Engraving
dan masih banyak contoh lainnya

Mesin CNC Router
Mesin CNC router adalah mesin kerja yang dikontrol dengan komputer yang menggunakan bahasa numerik (Angka dan Huruf). Sama seperti mesin grafir, Mesin CNC router juga memiliki 3 fungsi , yaitu untuk memotong (Cutting), meng-grafir (Engraving) dan memberi marka (Marking).

Bedanya, dalam pengerjaan cutting - engraving - marking, mesin CNC router menggunakan mata bor yang dipasang di kepala motor spindle yang bisa bergerak secara otomatis. Jika sudah tumpul mata bor bisa diganti dengan berbagai macam jenis mata bor yang sesuai dengan kebutuhan.

Berbeda dengan mesin grafir yang hanya memiliki 2 axis pergerakan, mesin CNC router ini memiliki pergerakan 3 axis ( Maju - Mundur, Kiri - Kanan, Naik - Turun) sehingga mesin ini mampu meng-grafir 3 dimensi. Hasil ukiran mesin CNC router ini sangat presisi, dengan tingkat kedalaman pahat yang bisa diatur sesuai dengan gambar kerja.

Contoh Pengerjaan pada Material yang bisa digunakan Mesin CNC Router :
Acrylic : Cutting dan Engraving
Kayu : Cutting dan Engraving
Keramik : Engraving saja
MDF : Cutting dan Engraving
Aluminium Composite Panel (ACP / Alucobond) : Cutting saja
Aluminium Casting : Cutting dan Engraving
Kuningan, Tembaga : Cutting dan Engraving
Galvalum / Galvanize : Cutting saja
Stainless Steel : Cutting saja
dan masih banyak lainnya.


Nah itu tadi ulasan tentang perbandingan mesin grafir dengan mesin CNC router. Ada baiknya jika anda bertanya kepada orang yang tepat agar mendapat informasi yang tepat pula. Semoga artikel ini dapat membantu anda yang sedang bingung tentang perbedaan kedua mesin tersebut. :)
 
Status
Not open for further replies.
Loading...
Top