Project Valerie, Laptop Gaming Dengan Tiga Buah Layar Sekaligus

Status
Not open for further replies.

DimensiData

New Member

Perkembangan desain laptop sesaat lagi akan mulai berubah dengan adanya Project Valerie yang diusung Razer. Pengembang laptop ini menyatakan untuk pertama kalinya akan ada sebuah laptop menggunakan tiga layar sekaligus.

Project Valerie memiliki spesifikasi laptop dengan kemampuan gaming, seperti layar 17,3 inci beresolusi 4K IGZO. Ditambah, fitur Nvidia Sync untuk teknologi framerate dengan kecepatan tinggi.

Mengutip dari Ubergizmo, laptop ini merupakan pembaruan dari Razer Blade Pro yang memiliki Low-Profile Mechanical Switch, kemudian Razer Chroma untuk trackpad dan monitor serta keyboard.

Chroma merupakan teknologi yang memungkinkan pengembang untuk memprogram efek cahaya dari aplikasi dan game. Project Valerie juga dikatakan dapat menjalankan teknologi virtual reality (VR) karena telah didukung kartu grafis Nvidia GeForce GTX 1080.

Kartu grafis ini menjadi syarat minimum untuk dipasangkan dengan headset HTC Vive dan Oculus Rift. Meski tak disebutkan secara rinci, kabarnya Razer akan memperkenalkan Project Valerie pada gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2017 di Las Vegas, Amerika Serikat.

Sumber: techno.okezone.com
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top