Rekomendasi Laptop Untuk Jualan Online

Status
Not open for further replies.

jayadi

New Member
Demi mendukung kegiatan jualan online dengan baik maka dibutuhkan laptop yang memiliki performa prima, mulai dari daya tahan dan kapasitas dari baterainya yang awet, memiliki kapasitas penyimpanan yang besar, hingga harganya yang terjangkau.

Laptop pertama yang bisa Anda gunakan adalah ASUS VivoBook X441MAO, dibanderol dengan harga mulai dari Rp 5 jutaan Asus melengkapi produk ini dengan prosesor Intel Celeron N4020 dengan RAM 4 GB dan HDD 1 TB. Rekomendasi laptop selanjutnya yang bisa Anda gunakan adalah Aspire 3 Slim (A314-35-C560), laptop ini memiliki tampilan yang ramping, dan menggunakan prosesor Intel Celeron N5100, serta dilengkapi dengan RAM 4 GB dan SSD 256 GB, dibanderol dengan harga Rp. 5 jutaan plus Windows 11 dan Microsoft Office Home and Student 2021.

Laptop keluaran Lenovo juga patut Anda pertimbangkan, Lenovo IdeaPad Slim 1 11 sudah menggunakan prosesor AMD 3020e APU, yang dilengkapi dengan RAM 4 GB DDR4 tertanam. Beralih ke produk lokal, Axioo memiliki tawaran laptop murah di bawah Rp 4 juta, yakni Axioo My Book 11G yang menggunakan prosesor Intel Celeron N4020 dengan RAM 4 GB, dan dilengkapi dengan SSD 128 GB. Axioo juga memiliki laptop yang tak kalah murah dengan layar 14 inci, yakni Axioo My Book 14E yang dibanderol seharga Rp 4 juta saja.

Nah, tadi adalah 5 rekomendasi laptop yang bisa kamu jadikan pertimbangan untuk membantumu saat mulai berjualan online. Satu hal yang paling penting diterapkan sebelum membeli laptop adalah pastikan spesifikasi laptop yang akan kamu pilih bisa menunjang seluruh aktivitas berjualanmu dan pastikan harganya sesuai budget yang kamu miliki.

Sumber: https://blog.anugrahpratama.com/5-rekomendasi-laptop-untuk-memulai-jualan-online/
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top